Diteruskan Rapat Rutin Minggu “Kliwon”, Bahas Ultah 92 Tahun Pakasa
SURAKARTA, iMNews.id – Minggu siang (5/11) mulai pukul 11.00 besok, Pengageng Sasana Wilapa/Pangarsa Lembaga Dewan Adat akan menggelar ritual religi khol (haul-Red) wafat Sinihun PB XII di “gedhong” Sasana Handrawina, Kraton Mataram Surakarta. Selain kerabat keluarga masyarakat adat internal kraton, elemen pengurus Pakasa cabang juga diundang untuk hadir ikut bergabung. Karena, setelah itu akan diteruskan dengan rapat koordinasi yang dipimpin Pangarsa Pakasa Punjer, untuk membahas hari jadi atau “ultah” 92 tahun Pakasa.
“Jadi, diawali dengan khol Sinuhun PB XII di Sasana Handrawina, setelah itu diteruskan dengan rapat Pakasa yang rutin digelar tiap Minggu Kliwon di Bangsal Smarakata. Mudah-mudahan, sebelum mengikuti rapat, para pengurus Pakasa cabang bisa mengikuti acara khol. Untuk rapat Minggu Kliwon (5/11) besok itu, agenda utamanya membahas peringatan hari jadi atau ultah 92 tahun Pakasa. Rencananya, peringatan di Surakarta singkat saja, yaitu tanggal 25-26 November, tetapi puncaknya tanggal 29 November, biar diadakan wilujengan di masing-masing cabang,” ujar KPH Edy Wirabhumi.
KPH Edy Wirabhumi selaku Pangarsa (Ketua) Pakasa Punjer (Pusat) yang dimintai konfirmasi iMNews.id, pagi tadi, tidak menjelaskan lebih lanjut mengenai singkatnya durasi waktu peringatan hari jadi Pakasa tahun ini yang hanya dua hari. Tetapi secara singkat disebutkan, hari-hari di sekitar November dan Desember, di masing-masing cabang Pakasa dan Punjer sudah padat kegiatan. Sebelum dua agenda berurutan yang digelar Minggu siang mulai pukul 11.00 WIB besok, malam ini digelar khataman Alqur’an di Bangsal Smarakata untuk mengawali khol Sinuhun PB XII.
Ulang tahun Pakasa yang baru diperingati dan dirayakan mulai tahun 2021 atau tepat 90 tahun usia organisasi Paguyuban Kawula Kraton Surakarta (Pakasa) itu, termasuk sangat meriah walau masih berada di masa pandemi Corona, karena berbagai kegiatan pemeriah digelar lebih seminggu hingga akhir tahun. Berbagai kegiatan serupa misalnya pentas seni, juga digelar dengan puncak acara kirab budaya yang melibatkan para ketua Pakasa cabang dengan busana kebesaran, saat peringatan dan perayaan ultah digelar di tahun 2022.
Kini, rencana peringatan dan perayaan ultah sudah dialokasikan waktu hanya akan berlangsung selama dua hari, yaitu tanggal 25-26 November yang kemungkinan besar digelar dan dipusatkan di kompleks Pendapa Pagelaran Sasana Sumewa. Setelah itu, puncak peringatan yaitu 29 November, akan diserahkan kepada masing-masing pengurus cabang untuk mengadakan wilujengan di daerahnya sendiri. Beberapa hal pokok itu, adalah materi awal yang akan dibahas dalam rapat koordinasi Minggu Kliwon di Bangsal Smarakata, seusai pelaksanaan ritual religi khol Sinuhun PB XII.
Di tempat terpisah, pengurus Pakasa Cabang Jepara yang diketuai KRA Bambang S Adiningrat dan Cabang Kudus yang dipimpin KRA Panembahan Didik Gilingwesi Hadinagoro selaku Plt ketuanya, sudah menyatakan kesiapannya untuk hadir pada khol dan rapat Pakasa “weton” Minggu Kliwon, yang sangat mungkin akan disusul kehadiran Pakasa Cabang Pati yang dipimpin KRAT Mulyadi Puspopustoko selaku ketuanya. Sekitar 20 cabang Pakasa yang sudah terbentuk kepengurusannya diundang hadir, tetapi bagi yang tidak bisa mengirimkan utusan mengikuti rapat, bisa mengikuti secara zoom virtual dari kediaman masing-masing. (won-i1).